Buku Pegangan Sistem Reproduksi Pria

2

Posted by Sanco Irianto A, S.Kep.Ns | Posted in | Posted on 4/27/2010

Buat semua mahasiswaku, siapa saja yang merasa mahasiswaku, silahkan download buku panduan mata kuliah Gangguan Sistem Reproduksi Pria.
dalam format pdf, klik
Disini
dalam format word, klik Disini
Read More...

Penyimpangan KDM HIV/AIDS

1

Posted by Sanco Irianto A, S.Kep.Ns | Posted in | Posted on 4/24/2010

AIDS merupakan kumpulan gejala penyakit yang disebabkan oleh virus HIV yang merusak sistem kekebalan tubuh, sehingga tubuh mudah diserang penyakit-penyakit lain yang dapat berakibat fatal. Padahal penyakit-penyakit tersebut tidak menyebabkan gangguan yang berarti pada orang yang sistem kekebalannya normal.
Materi tentang HIV/Aids sangat banyak, oleh sebab yang saya berikan disini adalah Penyimpangan KDM dari HIV/Aids. Yang berminat, silahkan download Penyimpangan KDM dari HIV/Aids disini Gratissss....!
Read More...

MOSES, Solusi Malaria Daerah Terpencil

0

Posted by Sanco Irianto A, S.Kep.Ns | Posted in | Posted on 4/05/2010

Malaria Observation System and Endemic Surveillance (MOSES) adalah aplikasi yang menggabungkan teknologi client runtime dengan aplikasi di PDA untuk melakukan diagnosis dan analisis terhadap pasien yang diduga terkena malaria secara cepat. Solusi ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang berada di daerah terpencil agar dapat memperoleh pelayanan kesehatan secara cepat dan tepat. MOSES merupakan hasil temuan Tim “Big Bang” dari ITB yang berhasil memenangkan Imagine Cup 2009 untuk kategori Mobile Device Award.

Tim “Big Bang” ITB menciptakan sebuah virtual character (avatar) bernama Marceline, yang dapat membantu petugas kesehatan. Pada saat pendiagnosaan tersebut, Marceline akan bertanya kepada pasien beberapa hal sehubungan dengan penyakit malaria dengan teknologi yang disebut voice recognition.
Setelah seluruh data yang berhubungan dengan analisis tersebut didapat, petugas kesehatan juga dilengkapi dengan alat yang bernama PDAscope yang terdiri dari sebuah modifikasi mikroskop plus PDA. PDAscope ini menyerupai sebuah mikroskop asli yang dibuat dengan bahan-bahan yang murah. Hal tersebut merupakan pertimbangan dari “Big Bang” atas faktor ekonomis pada implementasi solusi ini.
PDAscope ini nantinya akan dapat menjadi alat pelengkap agar kamera yang berada pada PDA yang dapat meneropong sampel darah yang diambil dari tubuh pasien. Setelah PDA tersebut merekam hasil gambar dari sampel darah tersebut, petugas kesehatan dapat mengirimkan gambar sampel darah tersebut ke pusat kesehatan yang berada pada lokasi yang jauh dari tempat tersebut.
Read More...